Kali ini pengamatan yang dilakukan masih dalam edisi jalan-jalan. Ceritanya si Bapak pengen beli parfum baru dan si Kakak jadi seksi pengumpul kertas-kertas hasil uji semprot parfum yang dipilih bapaknya. Sebenarnya gak ngerti juga sih maksud si Kakak ngumpulin kertas parfum itu tujuannya buat apa. Tapi memang dia sukanya begitu, kadang kertas nota pun suka dikumpulin. Haha.
Pada saat kami makan malam di luar, Kakak duduk di meja kemudian saya memesan makanan untuk kami sekeluarga. Pada saat saya kembali ke meja, masya Allah Kakak sudah membuat bentuk dari kertas-kertas parfum yang dia kumpulkan. “Mah, aku bikin sun and house“, katanya.
Dari hasil pengamatan Kakak memiliki gaya belajar visual karena dia bisa membentuk benda-benda dari apa yang dia ingat dan lihat dan juga kinestetik karena dia suka dengan permainan yang menyibukkan selama dia merasa bosan.